MA Miftahul Ulum Al-Azizah ikut Porseni dengan sejuta cerita


Beberapa hari lalu tepatnya,Sabtu (11/12/21) MA Miftahul Ulum Al-Azizah Yosorati Sumberbaru Jember mengirimkan beberapa siswanya untuk mengikuti acara Porseni(Pekan Olahraga dan Seni) yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama. 

Acara yang bertempat di KKM MAN 3 Jember dikuti oleh tujuh siswa terbaik dengan didampingi Kepala Madrasah,Waka Kesiswaan dan Pembina.

Ada beberapa perlombaan yang diikuti oleh delegasi MA Miftahul Ulum Al-Azizah,baik seni di bidang keagamaan seperti MFQ dan MTQ,di bidang Umum seperti Pidato Bahasa Inggris dan Puisi maupun di cabang Olahraga seperti catur.

Seakan sadar diri MA Miftahul Ulum Al-Azizah tidak menargetkan juara dalam Porseni kali ini mengingat Madrasah yang ada di bawah pimpinan Khusairi,S.Pd., (Kamad) masih seumur jagung.Bahkan saat di tanyakan terkait target yang ingin di capai oleh Lembaga yang dipimpinnya,Khusairi S.Pd.,menjelaskan "hanya ingin berpartisipasi dan menggali kemampuan siswa yang terpendam karna mungkin tidak ada wadah untuk menyalurkan, sekaligus biar jadi pengalaman untuk mengikuti ajang yang sama pada tahun-tahun mendatang" jawabnya secara panjang lebar.

Hasan Madani dan Bakiruddin selaku pembina dan pendamping juga memberikan apresiasi kepada para peserta karna tetap semangat dan tetap selalu tampil self confident dengan tampilan seadanya walaupun harus bersaing dengan peserta dari lembaga lain yang mungkin menurut perkiraan lebih siap dari segala hal,ma'lum siswa yang sekaligus santri itu kalau urusan "kekuatan mental"memang jagonya.

          Dok.Peserta Porseni MA MU Al-Azizah

Namun di sela-sela suasana yang penuh keakraban itu terbesit keyakinan dari semua pihak yang terlibat, baik Kamad,Pembina,Pendamping dan Peserta bahwa apa yang sudah dilakukan hari ini Insyaallah akan bermanfaat untuk diri siswa dan lembaga pada masa-masa yang akan datang.

Penulis:Ja'far Sodik 





Komentar

Postingan Populer